Jumat, 25 Januari 2019

Hai 2019

Alhamdulillah, tahun ini diawali dengan semester dua yang penuh lika-liku
Kembali ke dunia sekolah
bertemu dengan serangkaian ujian
Ntah, akan bertemu dengan beberapa orang baru 
atau dengan orang lama ~

Kadang kita perlu membangun benteng, bukan untuk menyendiri
tapi membatasi, siapa saja dan hal apa saja yang harus diambil dan disimpan
Karena tidak semua yang kita terima baik dan belum tentu juga buruk
Lagi...lagi....lagi
Hidup ini tentang perjuangan, pengorbanan, kesabaran, keikhlasan, dan Rasa pandai bersyukur

Akhir tahun kemarin, sampai pertengahan tahun ini
rasanya amanah semakin datang saja
seakan bertubi-tubi, satu selesai, kedua, ketiga datang untuk diselesaikan
dari panitia akreditasi, persiapan ujian online, USBN, UNBK, UKOM dan ujian kehidupan lainnya
Tapi itulah Allah, dibalik semua ini dia beri kita kekuatan buat melewatinya
sesuai dengan ayat Allah, 

“Maka apabila kamu telah selesai dari suatu urusan, kerjakanlah dengan sungguh-sungguh urusan yang lain.” (QS. Al-Insyirah ayat 7) ."


Mungkin Allah ingin aku belajar lebih banyak lagi
Belajar tanggung jawab, belajar mengatur waktu dan pekerjaan
Alhamdulillah.. satu per satu bisa diselesaikan
Allah nggak mungkin kasih semua ini, tanpa pertolonganNYA
Dini bersyukur banget bisa melewatinya 
Benar... " Semua pasti bisa dilewati, semua pasti selesai "





to be continued....